Wanita Single Parent Coba Akhiri Hidup Melompat dari Jembatan Ampera, Beruntung Ditemukan Mengapung di Sungai Musi







“Wanita tersebut berhasil diselamatkan setelah ditemukan mengapung di air dalam keadaan hidup. Korban kita evakuasi dari dalam air dan langsung diberikan tindakan pertongan pertama, untuk memulihkan keadaannya korban di bawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palembang Bari guna diberikan tindakan medis,” ujar Kasat Polairud.

“Informasi sementara korban nekat mencoba mengakhiri hidup dengan terjun dari atas Jembatan Ampera lantaran diduga depresi permasalahan hidup serta diduga karena mengidap sebuah penyakit yang tak kunjung sembuh dan sudah lama dideritanya,” tambahnya.

Sebelum terjun korban sempat berkendara menggunakan sepeda motor matik merk Mio GT berplat BG 3184 JBA melintasi Jembatan Ampera, dan menghentikan kendaraannya di atas jembatan, langsung tanpa aba-aba melompat dari atas jembatan ke Sungai Musi. Sontak aksi tersebut membuat kaget sejumlah penggunaan jalan lainnya yang lalu lalang di atas Jembatan Ampera. (den)



About Admin JejakNegeriku.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!