Sidang Masjid Sriwijaya, Alex Noerdin: Saya Tak Pernah Terima Uang Itu Termasuk Sewa Helikopter







“Catatan itu merupakan catatan transfer PT Brantas Abipraya untuk sejumlah pihak, saudara tahu dengan catatan ini,” tanya JPU di persidangan.

Dijawab Alex Noerdin, jika dirinya tidak tahu dengan catatan itu dan ia tidak pernah sama sekali menerima uang-uang tersebut.

“Saya tidak pernah menerima uang itu. Demi Allah, tidak ada satu sen pun uang yang saya terima. Catatan itu juga aneh, karena dicatatan itu jumlah uangnya ada pecehan sen-sennya. Bahkan saat di persidangan sebelumnya Syarifudin kan sudah memberikan keterangan, kalau ketika penggeledahan dilakukan hanya disaksian oleh istri dan anak Syarifudin serta Ketua RT setempat, untuk Ketua RT ini sudah dihadirkan disidang sebelumnya dan Ketua RT mengatakan disidang kalau saat penggeledahan tidak ada penemuan catatan tersebut,” jelas Alex Noerdin.

Masih kata Alex, begitu juga soal sewa helikopter, dimana dirinya tidak pernah sama sekali menyewa helikopter. HALAMAN SELANJUTNYA>>



About Admin JejakNegeriku.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!