



“Mohon maaf untuk saat ini semua tamu dilarang masuk karena di dalam sedang ada penggeledahan oleh KPK,” kata salah seorang Pengamanan Dalam (Pangdal) DPRD OKU yang berjaga di pintu masuk ruangan gedung dewan setempat.
Menurut informasi, kata dia, hampir seluruh anggota DPRD OKU saat ini tidak berada di kantor karena sedang melakukan kunjungan kerja (kanker) ke beberapa kota di Indonesia.
“Hampir seluruh anggota dewan lagi kunker. Saat KPK menggeledah hanya didampingi Kasubag Persidangan Sekretariat DPRD OKU saja,” ujarnya.
Hingga berita ini ditulis tim KPK masih melakukan penggeledahan di ruangan persidangan yang diduga mencari berkas-berkas yang diperlukan untuk pengembangan kasus OTT pada Sabtu (15/3/2025). (Antara/ded)

