



Grup ini akan memperkenalkan album dan lagu-lagunya kepada penggemar selama pertunjukan daring. Pada hari yang sama, BTS akan melakukan pra-rekaman sebagai bagian program musik Mnet “M Countdown” di Jangchung Arena, Seoul, yang dihadiri sekitar 4.000 penggemar.
BTS juga akan muncul di dua program musik TV lagi untuk mempromosikan “Proof”, yaitu “Music Bank” di KBS 2TV pada 17 Juni dan “Inkigayo” di SBS pada 19 Juni. Grup ini terakhir muncul di program musik TV lokal pada Maret 2020.
Kritikus musik pop asal Korea Selatan Jung Min-jae memandang bahwa album “Proof” tampak seperti “hadiah” yang dipersembahkan untuk penggemar setia BTS karena berisi lagu-lagu hit, lagu-lagu yang belum pernah dirilis sebelumnya, serta versi demo dari beberapa hit.
“Tidak semua orang bisa merilis album antologi. Untuk ‘Proof’, BTS tampaknya mendapat inspirasi dari album antologi yang dirilis oleh band Inggris The Beatles pada pertengahan 1990-an,” kata Jung. (Antara/ded)

