Program TMMD Kodim 0405/Lahat Berjalan Sesuai Rencana







Letkol Inf Toni Oki Priyono, S. Ip mengecek Lokasi Pembangunan Jembatan.(Foto-Robby/JN)

Lahat, JN

Program Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD), Kodim 0405/Lahat bantu pembangunan Jembatan yang ada di Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat.

Saat pengecekan langsung di lokasi pembangunan, Dandim 0405/Lahat Letkol Toni Oki Priyono, S. Ip, Senin (3/10/2022) mengatakan pengerjaan jembatan telah berjalan sesuai rencana.

Nantinya Jembatan penyeberangan yang diperuntukkan bagi masyarakat Desa Pagarbatu dan masyarakat umum ini rencananya terbuat dari struktur baja, sehingga tahan dengan kondisi panas maupun hujan.

“Alat berat sejauh ini, sedang membuat timbunan yang nantinya akan dijadikan sebagai landasan penopang tiang-tiang baja, sehingga kondisi jembatan akan kuat dan tidak mudah longsor, semuanya telah diperhitungkan dengan seksama,” katanya. HALAMAN SELANJUTNYA>>



About Admin JejakNegeriku.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!