



Pemprov Sumsel berharap pengusaha perhotelan dan restoran dapat menggunakan produk lokal seperti kopi dan teh asal Sumsel serta beragam produk kerajinan yang berasal dari kabupaten/kota.
Ketua PHRI Sumsel Kurmin Halim mengatakan organisasinya akan bekerja sama dengan banyak pihak dalam mempromosikan pariwisata Sumsel.
Menurutnya, geliat pariwisata di Sumsel harus digerakkan lagi setelah sempat terpuruk akibat pandemi COVID-19.
“Momen 2022 harus dimanfaatkan secara maksimal untuk memajukan sektor pariwisata. Tidak usah ragu, asalkan protokol kesehatan COVID-19 tetap diterapkan,” kata dia. (Antara/andi)

