




Masih kata dia, terus terang pihak keluarga merasa terharu dan sangat senang dengan Muhammad Nasir yang telah sengaja datang jauh-jauh dari Palembang untuk menjenguk bapaknya yang lagi sakit.
“Padahal Pak Nasir ini orangnya sangat sibuk, disamping bertugas sebagai anggota DPRD Banyuasin dia juga seorang pengusaha sukses di Kota Palembang,” kata Rusli Zainal.
Dilanjutkannya, jika sangat jarang sekali seorang pejabat mau menjenguk orang sakit apalagi orang miskin serba kekurangan seperti keluarganya.
“Namun beda dengan Pak Muhammad Nasir ini, dari dulu memang orangnya jujur, bergaul dengan siapa saja, tidak pandang status dan sopan terhadap orang tua. Semoga beliau selalu diridhoi oleh Allah SWT, apa yang dicita-citakannya bisa tercapai serta selalu diberikan kesehatan dan kemudahan,” harapnya.
Sementara Mak Enol Gunsul sambil berbaring lemas mengatakan, dirinya sangat berterima kasih telah dibesuk oleh Muhammad Nasir dan tim. Mak Enol Ginsul ini sebenarnya telah lama mengenal kedermawanan Muhammad Nasir. HALAMAN SELANJUTNYA>>

