Ketua PMI Sumsel Feby Deru Lantik Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kota Palembang Masa Bakti 2025-2030







Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sumatera Selatan (Sumsel), Hj Febrita Lustia HD saat disambut.(Foto-robby/jn)

Palembang, JN

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sumatera Selatan (Sumsel), Hj Febrita Lustia HD melantik Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Kota Palembang masa bakti 2025-2030, bertempat di Rumah Dinas Walikota Palembang, Rabu pagi (30/4/2025).

Dalam arahannya, Feby Deru menyampaikan agar para pengurus berhati-hati dan mawas diri dalam menjalankan organisasi. Terus berkomitmen dalam memajukan PMI.

“PMI tugasnya membantu pemerintah dalam bidang sosial dan kemanusiaan. PMI juga bertanggung jawab dalam memberikan pelatihan kepada masyarakat, menyebarluaskan informasi tentang kepalangmerahan di kota Palembang. Kemudian, meningkatkan kesadaran dan kesiapan masyarakat dalam menghadapi bencana,” kata Feby.

Tak hanya itu saja, lanjut dia, PMI harus rela menolong dan membangun masyarakat lebih baik. Sebagai kota metropolitan, Kota Palembang mempunyai tantangan tersendiri seperti banjir dan kebakaran.

“Kami (PMI Sumsel) ini hanya selaku koordinator di kabupaten/kota namun untuk tindak lanjut di lapangan manakala terjadi bencana kami berkoordinasi dengan PMI yang ada di kabupaten/kota untuk segera mengambil langkah di lapangan,” ujarnya.

Dan mengajak Pengurus PMI Kota Palembang untuk berkomitmen dan bekerjasama untuk PMI yang lebih baik. Meningkatkan kepedulian masyarakat dalam penanggulangan bencana dan kesiapsiagaan.

“PMI Sumsel hanya koordinator PMI Kabupaten/Kota. PMI Sumsel ini bukan saingan PMI kabupaten/kota. Hal ini perlu ditekankan. Terlebih lagi PMI Sumsel tidak menyimpan darah apalagi menjual darah”, tegasnya.

Feby juga menghimbau agar para pengurus yang baru saja dilantik meningkatkan partisipasi relawan muda dalam kegiatan kemanusiaan. HALAMAN SELANJUTNYA>>



About Admin JejakNegeriku.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!