Indonesia Siap Hadirkan Konser Musik di Metaverse







Penandatanganan nota kesepakatan antara label rekaman Sun Eater dan WIR Group di Cipete, Jakarta, Jumat (22/4/2022). (Foto-Antara)

Jakarta, JN

Pandemi COVID-19 telah membuat perubahan besar di bidang teknologi, apalagi semua kegiatan dilakukan secara virtual. Hal ini turut mempercepat akselerasi adopsi teknologi termasuk di industri musik.

Sebagaimana terjadi di sejumlah industri lain, digitalisasi tumbuh pesat di industri musik Indonesia. Mulai dari perusahaan rekaman, artis dan musisi hingga pencipta lagu harus bisa beradaptasi dengan tren digital agar tidak terlibas jaman.

Hampir seluruh penjualan musik kini juga terjadi di platform streaming dan hanya sedikit yang berjualan fisik. Para artis dan musisi juga semakin terbiasa menggelar konser maupun pertunjukan secara daring sehubungan dengan adanya pembatasan kontak fisik.

Sebagai terobosan dalam pemasaran dan distribusi hasil karya anak bangsa, label rekaman Sun Eater berkolaborasi dengan WIR Group, perusahaan teknologi berbasis Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR) dan Artificial Intelligence (AI), membuat lompatan digital dengan hadir di platform metaverse. HALAMAN SELANJUTNYA>>



About Admin JejakNegeriku.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!