Hati-hati Modus Penipuan Belanja di Marketplace Terungkap, Berawal Download Aplikasi









“Saat itu saya di rumah dan tidak sengaja melihat iklan di marketplace Fecrbook melalui ponsel saya, kemudian komunikasi antara saya dan terlapor berlanjut melalui pesan WhatsApp,” ujarnya, Selasa (7/10/2025).

Setelah itu, terlapor malah menyuruhnya untuk mendownload aplikasi. Kemudian ia diarahkan untuk mengisi saldo pada aplikasi itu dan ia pun menuruti terlapor dengan mengisi saldo sebesar Rp 2 juta.

Selanjutnya ia mendapatkan link dari terlapor dengan alasan itu memasukkan nomor resi dan lalu ia membuka link tersebut serta mengisi kode OTP yang didapatkan dari aplikasi tersebut.

“Saya membuka aplikasi tersebut, tapi saldo saya yang baru diisi sebesar Rp 2 juta sudah hilang, atas kejadian tersebut saya memutuskan membuat laporan polisi dengan harapan pelaku ditangkap,” tandasnya.

Sementara itu, laporan korban sudah diterima anggota piket SPKT Polrestabes Palembang dan selanjutnya akan diserahkan ke Unit Piket Reskrim untuk ditindak lanjuti. (pah)

















About Admin JejakNegeriku.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!