



Program Rumah Milenial itu sudah rampung empat proyek. Erick ingin program itu lebih banyak karena kebutuhan rumah lebih dari satu juta unit.
“Berarti permodalan harus kuat, tapi bisnis dan masa depan harus bagus. Jangan hanya tambah-tambah modal, tapi sunset industri,” terang Erick.
Sementara itu, aksi korporasi berupa penambahan modal Krakatau Steel diperuntukkan untuk memperkuat ekosistem industri baja nasional mengingat sektor baja dalam negeri menghadapi tantangan akibat adanya impor baja ilegal.
Erick mengungkapkan baja impor ada yang resmikan dan ada pula yang selundupan. Kondisi itu tidak bagus untuk membangun industri nasional. HALAMAN SELANJUTNYA>>

