





Palembang, JN
Keberadaan komunitas kedaerahan Ikatan Keluarga Warkuk Ranau (IKAWARA) di Palembang menjadi sorotan penting Gubernur Sumatera Selatan, Dr H Herman Deru dalam acara silaturahmi IKAWARA yang digelar di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Sabtu (12/7/2025).
Dalam sambutannya, Gubernur menyatakan bahwa IKAWARA telah membuktikan dirinya sebagai pelindung budaya di tengah derasnya arus modernisasi yang melanda masyarakat urban.
“Di tengah perubahan zaman, saya lihat IKAWARA tetap konsisten menjaga tradisi dan nilai-nilai lokal. Ini sangat luar biasa,” ungkap Gubernur Herman Deru dengan bangga.
Gubernur menilai bahwa komunitas seperti IKAWARA mampu menjadi rumah bagi warisan leluhur yang kini mulai terpinggirkan oleh budaya populer global. Menurutnya, budaya tidak boleh menjadi korban dari kemajuan teknologi dan informasi.
“Kita harus bisa mengadaptasi zaman tanpa mengorbankan jati diri,” tegasnya. HALAMAN SELANJUTNYA>>








