Jembatan Ambruk, Ratusan Rumah di Lahat Selatan Terendam Banjir







Kondisi ambruknya Jembatan Ayik Cuhup akibat curah hujan yang tinggi. (Foto-Robby/JN)

Lahat, JN

Curah hujan yang tinggi dalam beberapa hari terakhir menimbulkan arus air sungai sangat deras, sehingga menyebabkan ambruknya Jembatan Ayik Cuhup, Senin (1/1/2023) sekira pukul 00.30 WIB.

Jembatan Ayik Cuhup dengan panjang empat meter dan lebar lima meter berada di Desa Tanjung Payang yang menghubungkan Desa Kerung, Talang Sawah, Muara Cawang dan Talang Sejemput Kecamatan Lahat Selatan.

Tak hanya menyebabkan ambruknya jembatan, warga sekitar jembatan yaitu di Perumahan Rafika 3 dan 4, Perumahan Paza dan Rimba Bedug terendam banjir.

Kepala Desa (Kades) Tanjung Payang, Sapri mengatakan, setidaknya ratusan rumah terendam banjir dan ambruknya jembatan pada malam pergantian tahun ini.

Saat kejadian ambruknya jembatan dan banjir ini tidak menyebabkan korban jiwa, akan tetapi kerugian material warga mencapai hingga ratusan juta rupiah dialami masyarakat, dikarenakan semua barang perabot dan elektronik ikut terendam. HALAMAN SELANJUTNYA>>



About Admin JejakNegeriku.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!