



Selain itu juga untuk menjalankan 10 (sepuluh) program PKK semaksimal mungkin dengan menjaga komunikasi dengan semua pengurus PKK tentang apa-apa yang akan dibuat dan dijalankan dari program PKK yang ada.
“Tim Penggerak PKK dan seluruh kader tim penggerak hendaknya tahu, mau dan mampu menjadi garda terdepan dalam mewujudkan keluarga berkualitas dalam aspek moral, pendidikan, kesehatan, sosial budaya, ekonomi dan lingkungan hidup,” jelas fitri.
Istri orang nomor satu ini juga menyampaikan Gerakan PKK merupakan wadah aktifitas sosial kemasyarakatan bagi keluarga yang memiliki peran penting dalam pembangunan terutama dalam pemberdayaan keluarga yaitu menuju terwujudnya keluarga yang lebih maju, bahagia, sehat dan sejahtera. HALAMAN SELANJUTNYA>>

